Custom Search

Presiden Dijadwalkan Menuju Jombang Kamis Pagi

SBY PRESIDENCY

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan berangkat menuju Jombang, Jawa Timur, Kamis pagi sekitar pukul 07.00 WIB dari Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta.

Di Jombang, Presiden Yudhoyono akan memimpin upacara kenegaraan pemakaman jenazah almarhum KH Abdurrahman Wahid yang akrab disapa Gus Dur di pemakaman keluarga, Pondok Pesantren Tebu Ireng.

Presiden Yudhoyono didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II.

Wakil Presiden Boediono juga dijadwalkan akan berangkat menuju Jombang pada pukul 06.30 WIB dengan pesawat yang berbeda dengan rombongan Presiden Yudhoyono.

Hingga pukul 06.00 WIB, terlihat hadir Menko Kesra Agung Laksono, Menteri Agama Suryadharma Ali, Mensesneg Sudi Silalahi, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutanto, serta Mendagri Gamawan Fauzi.

Namun, belum diketahui siapa saja menteri yang akan ikut rombongan Presiden Yudhoyono atau Wapres Boediono ke Jombang.

Sementara itu, sejak pukul 05.30 WIB, Lapangan Udara (Lanud) TNI AU Halim Perdanakusuma telah ramai dengan berbagai aktivitas petugas yang mempersiapkan kedatangan jenazah Gus Dur dari kediamannya di kawasan Ciganjur, Jaksel.

Sebuah tenda putih telah didirikan di sepanjang sisi landasan pacu Lanud Halim Perdanakusuma untuk menampung para pelayat.

Sementara itu para petugas keamanan dan rambu-rambu petunjuk arah ditempatkan untuk mempermudah para pelayat mengantar jenazah.

Sejumlah petugas juga terlihat mengatur kesiapan pemberangkatan jenazah Gus Dur, maupun lokasi bagi para pelayat, baik yang hanya mengantar sampai Bandara Halim maupun yang ikut berangkat ke Jombang.

Rencananya, jenazah Gus Dur akan diberangkatkan sekitar pukul 8.30 WIB dari Lanud Halim Perdanakusuma menuju Bandara Juanda Surabaya, dan dilanjutkan dengan perjalanan darat menuju Jombang.

Sementara itu, pesawat Hercules TNI AU jenis C-1341 yang akan memberangkatkan jenazah Gus Dur telah siap siaga di landasan pacu Lanud Halim Perdanakusuma. Demikian pula pesawat kepresidenan juga telah disiapkan.(ANTARA)



http://sbypresidency.blogspot.com/

0 comments:

Post a Comment

 

Custom Search

SBY PRESIDENCY