Custom Search

Ibas Yudhoyono Datangi Polda Metro Jaya

SBY PRESIDENCY. Enam tokoh dan pejabat akhirnya mendatangi Polda Metro Jaya untuk melaporkan dugaan pencemaran nama baik. Keenamnya yakni Hatta Rajasa, Djoko Suyanto, Andi Mallarangeng, Rizal Mallarangeng, Choel Mallarangeng, dan putra Presiden SBY, Edhie Baskoro Yudhoyono.

Mereka mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Polda Metro Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa, 1 Desember 2009, sekitar pukul 11.55 WIB.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Radjasa tampak mengenakan baju putih. Menko Polhukam Djoko Suyanto yang berbaju hitam berjalan di sebelahnya. Sementara itu 'Trio Mallarangeng' kompak berpakaian batik. Terakhir, Edhie 'Ibas' Baskoro Yudhoyono terlihat mengenakan baju biru. Di Polda, mereka diterima Wakil Direktur Kriminal Umum AKP Fadil Imran.

"Kami mau melapor," kata Hatta Rajasa. Laporan ini terkait penyebutan nama-nama mereka dalam kasus penerimaan dana Century.

Senin kemarin, LSM Bendera menuding dana Century mengalir ke sejumlah anggota tim sukses SBY dan pihak terkait, yang total jumlahnya mencapai Rp 1,8 triliun.

Kata aktivis Bendera, Ferdi Semaun, para penerima itu adalah KPU sebesar Rp 200 miliar, LSI Rp 50 miliar, FOX Indonesia Rp 200 miliar, Partai Demokrat Rp 700 miliar, Edhie Baskoro Yudhoyono Rp 500 miliar, Hatta Radjasa Rp 10 miliar, Djoko Suyanto Rp 10 miliar, mantan Jubir Presiden Andi Mallarangeng Rp 10 miliar, Rizal Mallarangeng Rp 10 miliar, Choel Mallarangeng Rp 10 miliar, dan pengusaha Hartati Murdaya Rp 100 miliar.

Ketika ditanya sumber data -data tersebut, Ferdi memilih tutup mulut dan hanya menjelaskan bahwa sumber anonim mereka "punya akses terhadap data."
(VIVAnews)

http://sbypresidency.blogspot.com/



0 comments:

Post a Comment

 

Custom Search

SBY PRESIDENCY