SBY PRESIDENCY
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyerahkan seekor sapi kepada pengurus Masjid Istiqlal. Begitu pula Wakil Presiden Boediono juga menyerahkan hewan kurban pada Idul Adha tahun 2009 ini.SBY meminta agar daging hewan yang dia kurbankan dibagi-bagikan kepada masyarakat yang berhak.
"Terlebih dahulu dengan mohon ridho Allah saya serahkan seekor sapi kepada Masjid Istiqlal. Sembelih, dagingnya dibagi-bagi, semoga ibadah ini diterima Allah," kata SBY sesaat sebelum menyerahkan tali kepada pengurus masjid sebagai simbol sapi telah diserahkan di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Jumat (27/11/2009).
Perwakilan yang menerima sapi secara simbolis dari SBY adalah Zulkifli Rahman, Wakil Ketua Badan Pengelola Masjid Istiqlal.
Menurut Sekretaris pengelola Masjid Istiqlal H Subandi, sapi milik SBY berbobot 1.350 Kg. Sementara sapi Wapres Boediono seberat 970 Kg.
"Sapinya gemuk-gemuk dan bersih memang," kata Subandi.
Dibanding dengan 19 sapi lainnya yang dikurbankan di Istiqlal, sapi milik Presiden SBY terlihat paling gemuk.(detikNews)
1 comments:
jangan begitu nanti dimarahi presiden lhoo!
Post a Comment