SBY PRESIDENCY
Para pimpinan partai politik mitra koalisi Partai Demokrat, Kamis (15/10) pukul 22.00 ini akan menandatangani kontrak politik di kantor sementara Wakil Presiden terpilih Boediono di Bravo Media Center, Jakarta.Penandatanganan ini akan disaksikan langsung oleh Boediono dan Ketua Tim Kampanye Nasional SBY-Boediono, Hatta Rajasa, yang juga Menteri Sekretariat Negara. Acara penandatanganan ini berlangsung bertepatan dengan masa Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono menghubungi calon menteri, baik yang diajukan parpol mitra koalisi maupun profesional.
Menurut SBY, dirinya akan menghubungi para calon menteri hingga Jumat malam mendatang. Turut hadir dalam acara penandatanganan tersebut para ketua umum dan sekretaris jenderal parpol mitra koalisi.(KOMPAS.com)
0 comments:
Post a Comment