SBY PRESIDENCY. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan bertolak dari Jakarta pada 13 Desember 2009 nanti menuju Brussel, Belgia. SBY akan mengunjungi beberapa negara dan terakhir mengikuti Konferensi Perubahan Iklim di Kopenhagen, Denmark.
Juru Bicara Presiden bidang Luar Negeri, Dino Patti Djalal, menjelaskan, SBY akan melakukan kunjungan ke negara-negara Eropa yaitu Belgia, Prancis, Jerman dan Denmark. "Kunjungan ini merupakan kunjungan diplomasi dengan waktu cepat dan melompat-lompat di beberapa negara dalam waktu singkat," ujar Dino di Istana Negara, Jakarta, Jumat 11 Desember 2009.
Agenda pertama Presiden adalah mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Komisi Eropa yang berkedudukan di Brussel, Belgia, pada 14 Desember. Agendanya membahas penyuksesan Konferensi di Kopenhagen.
Kemudian SBY melanjutkan pertemuan dengan Presiden Prancis, Nicolas Sarkozy, di Paris. Agendanya meningkatkan kemitraan Indonesia dengan Prancis. Nilai perdagangan Indonesia-Prancis pada 2008 mencapai US$ 2,5 miliar, sementara nilai investasi Prancis ke Indonesia US$ 164 juta dolar.
"Selain itu, Presiden juga akan bertemu pengusaha Prancis dan masyarakat Indonesia di Prancis," ujar Dino.
15 Desember, Presiden akan berada di Berlin, Jerman, melakukan kunjungan kehormatan ke Presiden Jerman. Presiden juga bicara mengenai peningkatan kemitraan Indonesia-Jerman dengan Kanselir Jerman Angela Merkel.
Dino menyebut, volume perdagangan Indonesia-Jerman 2008 mencapai US$ 5,3 miliar. Sementara investasi Jerman di Indonesia mencapai US$ 158 juta yang terdiri dari 22 proyek.
16 Desember, Presiden akan berada di Kopenhagen hingga 19 Desember. Presiden akan menyampaikan national statement dalam Konferensi Perubahan Iklim yang dihadiri lebih dari 100 negara itu.
"Presiden dalam konferensi itu berusaha menjadi jembatan menghubungkan hal-hal yang sulit," ujar Dino. "Karena sampai saat ini, perbedaan antara negara maju dan kecil masih belum menemui titik temu."
Presiden menginginkan pertemuan itu menghasilkan kesepakatan global. "Jika tidak tercapai konsensus, bisa tragis dalam penghentian global warming," ujar Dino.
Dan setelah tiga hari di Denmark, Presiden akan kembali ke Jakarta pada 19 Desember 2009.• VIVAnews http://sbypresidency.blogspot.com/
Custom Search
SBY Melawat ke Eropa 13-19 Desember
Labels:
SBY NEWS,
SBY PRESIDENCY
Subscribe to:
Post Comments
Custom Search
0 comments:
Post a Comment