Custom Search

SBY Minta Koalisi Terjalin di Parlemen, Pemerintahan & Pembangunan

SBY PRESIDENCY

Kerjasama baik antara parpol koalisi dan tim pemenangan SBY-Boediono akan berlanjut dalam kebersamaan lima tahun mendatang. Namun bentuk kebersamaan untuk ikut membangun bangsa itu itu tidak melulu berupa jatah kursi menteri.

http://www.detiknews.com/images/content/2009/09/09/10/SBY-dalam.jpg

Demikian kata capres terpilih SBY dalam buka puasa bersama parpol koalisi pendukung dan tim sukses, Minggu (13/9/2009). Acara digelar di JCC, Senayan, Jakarta.

"Kebersamaan Insya Allah kita bangun dalam format lebih luas dan dalam forum lebih luas pula," ujar SBY.

Sebelumnya SBY menekankan bahwa tugas berat untuk mengelola negara, membutuhkan kebersamaan dan kerjasama kuat seluruh komponen bangsa. Maka sudah seharusnya kebersamaan dan kerjasama yang telah terjalin antar tim akan dilanjutkan untuk mengerjakan tugas-tugas selanjutnya.

Di dalam kaitan koalisi, wujud kebersamaan itu adalah kebersamaan di
dalam parlemen. Baik dalam DPR-RI, DPRD propinsi atau DPRP kabupaten/kota.

Kebersamaan pastinya dalam bentuk kebersamaan di dalam pemerintahan. Baik itu posisi di kabinet, lembaga tinggi lain di lingkup pemerintahan di tingkat pusat serta kepemimpinan pemerintahan di tingkat daerah.

"Kebersamaan lain, adalah kebersamaan di antara sesama pelaku pembangunan. Ingat pembangunan bukan hanya dijalankan oleh pemerintah semata, tapi juga kalangan dunia usaha, perguruan tinggi, LSM dan semua pihak yang diharapkan berperan aktif," imbuh SBY.

detiknews.com

0 comments:

Post a Comment

 

Custom Search

SBY PRESIDENCY